GayaTekno.id – Di era milenial ini, banyak orang menggeluti fotografi dengan cara yang kian mudah dan simpel hanya mengandalkan perangkat ponsel mereka.
Apalagi kemampuan kamera smartphone masa kini sudah semakin canggih dalam menghasilkan foto-foto berkualitas.
Fotografi smartphone pun berkembang kian masif dengan menciptakan tren-tren baru yang menarik.
Tren ini selalu berubah dari tahun ke tahun. Hal ini tak lepas dari populernya media sosial yang membuat semua orang bebas mengekspresikan diri dengan gambar.
Memahami tren fotografi sangat penting karena bisa menjadi referensi untuk menciptakan foto yang kekinian mengikuti kondisi dan kebutuhan.
Salah satu jenis fotografi smartphone yang tengah diganderungi saat ini adalah portrait photography alias bokeh karena menciptakan emosional gambar yang dipotret.
Berikut tips membuat foto bokeh dari HP:
- Dekatkan kamera smartphone agar fokus ke objek yang ingin dibidik saat mengambil gambar.
- Pastikan cahaya yang mencukupi dan manfaatkan cahaya alami seperti sinar matahari yang akan membuat hasil gambar terlihat natural.
- Pertimbangkan background yang menarik, pilih latar belakang yang menarik seperti daun, bunga atau lampu-lampu hiasan yang akan membuat hasil gambar terlihat lebih bagus.
- Berikan jarak beberapa meter antara objek dengan background, agar efek blur terlihat lebih natural.
- Perhatikan proporsi objek yang akan difoto.
Foto Portrait biasanya menggunakan objek wajah manusia. Oleh karena itu, sangat dianjurkan pengambilan foto difokuskan pada area wajah sampai dada.
Sebagai tambahan, kamu juga perlu memperhatikan kondisi pencahayaan di sekitar obyek foto.
Berikan Komentar