Sheila Timothy Tak Permasalahkan Bikin Film Pakai HP

Samsung Galaxy Movie Studio 2020

GayaTekno.id – Produser film Wiro Sableng, Sheila Timothy, menjelaskan bahwa penting sekali untuk selalu menjaga profesionalitas di setiap tahapan produksi. Bahkan, ia tidak memandang sebelah mata produksi film yang dibuat menggunakan smartphone.

“Setiap kali terlibat di pembuatan film, baik dengan budget kecil maupun besar, kita perlu memiliki tanggung jawab dan etika. Film itu mahal, baik yang besar atau kecil, bahkan dengan smartphone sekalipun,” ujar produser yang akrab disapa Lala itu dalam talkshow Galaxy Movie Studio pada Kamis (5/11/2020).

“Karenanya kita perlu mengerti struktur finansial dalam sebuah produksi film. Untuk film komersial maupun film pendek, sponsorship dan kerja sama dengan brand adalah salah satu source of income”, ujarnya.

Beberapa proses yang dilakukan dalam tahap pra-produksi, kata Lala, antara lain adalah menentukan jadwal pengambilan gambar, mencari lokasi, menyusun anggaran biaya, mencari/mengaudisi calon pemeran, mengurus perizinan, menentukan staf dan kru produksi, hingga mengurus penyewaan peralatan produksi film.

“Ditengah masa pandemi dan pembatasan sosial berskala besar seperti saat ini, kreativitas dan produktivitas kita bukan berarti ikut terbatas,” jelas kakak kandung Marsha Timothy itu.

Pada sesi workshop kali ini, Lala Timothy berbagi ilmu untuk dapat mengeksplor dan tetap mengoptimalkan kreativitas dalam proses pembuatan film, salah satunya dengan menggunakan produk yang selalu dalam genggaman, smartphone.

Untuk rekomendasi smartphone yang bisa dipakai untuk membuat film, ia memilih Samsung Galaxy Note20 Series.

Dengan kondisi saat ini yang serba berjarak, dan sebagian besar komunikasi dilakukan via daring, fitur fitur yang dihadirkan pada Samsung Galaxy Note20 series dapat memberikan pengalaman penggunaan terbaik.

“Saya sangat terbantu dengan Samsung S Pen dan yang lebih asiknya, saat dapat ide bisa kasih komen dan langsung di-export ke PDF, Word dan PowerPoint. Di proses pembuatan film, waktu adalah ‘barang mewah’, jadi adanya Samsung sangat meningkatkan produktivitas,” ujar Lala.

Selain itu, fitur Samsung Desktop Experience dan Link to Windows merupakan dua fitur yang dapat meningkatkan kemudahan pengguna untuk semakin meningkatkan produktivitas mereka. Kini, dengan teknologi wireless, perangkat Samsung Galaxy Note20 series dapat dihubungkan dengan SmartTV manapun yang mendukung teknologi Miracast.

Ronald Bastian
Jika kamu tak mampu meyakinkan dan memukau orang dengan kepintaranmu, bingungkan dia dengan kebodohanmu.