Jakarta, GayaTekno.id – Setelah mendapatkan apresiasi dalam tahap beta, game Garuda Eleven Metaleague segera memasuki fase selanjutnya, yaitu peluncuran.
Rencananya, game sepak bola racikan anak bangsa berbasis Web 3.0 yang diadaptasi dari Garuda Eleven webcomic tersebut bakal menggelar soft launching pada 25 Februari 2023 mendatang.
Perlu dicatat, sejak pengembangannya, game lokal bertema sepakbola itu telah menyedot antusiasme kalangan gamer Tanah Air meski baru tahap pengembangan beta. Bahkan hanya dalam dua bulan, 50 ribu pengguna tercatat telah melakukan pra-registrasi dan masih terus bertambah hingga sekarang.
Setelah melihat antusiasme tersebut, RGMS selaku pengembang Garuda Eleven Metaleague bertekad membawa game andalannya itu untuk menjadi game lokal yang populer dan dimainkan masyarakat Indonesia serta berpotensi menembus industri esports yang memang tengah berkembang di Indonesia.
Untuk memuluskan misinya tersebut, RGMS mengandalkan semangat gotong royong, berkolaborasi dengan Inilah.com, IFeL selaku penyelenggara event komunitas e-Football, dan game FIFA di Indonesia.
Melalui kolaborasi ini, Garuda Eleven Metaleague diharapkan mendapatkan atensi lebih dari masyarakat terhadap dunia persepakbolaan virtual (esports) sekaligus terhadap dunia persepakbolaan non profesional Indonesia, sebuah tema yang disuguhkan oleh komik web Garuda Eleven, mengingat besarnya potensi Indonesia untuk mencetak bibit gamer profesional.
RGMS sangat berambisi untuk memperkenalkan jenis game Web 3.0 kepada gamers Indonesia hingga Garuda Eleven Metaleague bisa menjadi game yang memimpin pasar Web 3.0 mengingat jenis game ini sedang berkembang di Indonesia.
Karena itu RGMS juga berkolaborasi dengan GASPACK, launchpad anak bangsa yang berspesialisasi di ranah Web 3.0, serta Departemen Matematika Universitas Gadjah Mada (UGM) sebagai lembaga riset yang mensupport web 3.0 In-Game economics dalam game.
Selain GASPACK, pengembang game lokal itu juga berkolaborasi dengan TRINVI, sebuah Launchpad di bidang penyiaran ciptaan Transvision, yang berperan menciptakan ekosistem Web 3.0 pada kalangan content creator dan product owner.
Transvision juga merupakan official media partner dari RGMS yang fokus dalam mengenalkan Garuda Eleven Metaleague pada segmentasi masyarakat tertentu, khususnya penikmat televisi.
“Kami juga bekerjasama sma TRINVI, sebuah launchpad di bidang penyiaran ciptaan Transvision. Dengan melibatkan seluruh Official Partner dari berbagai sektor, RGMS berharap dapat membangun ekosistem yang tepat bagi pengembangan game Garuda Eleven Metaleague dan segera mencapai seluruh ambisinya,” kata Vice President Marketing RGMS, Ghina Jauhari dalam keterangan resminya yang diterima Sabtu (18/2/2023).
Di sisi lain, pada akhir Februari ini RGMS akan merilis game Garuda Eleven Metaleague versi beta untuk dimainkan oleh publik pada event soft launching.
“Game tersebut akan terus dipoles dan disesuaikan berdasarkan feedback dari para gamers dan komunitas pemain untuk kemudian dirilis dalam versi penuh,” imbuh Ghina.
Menurut Ghina, industri game Indonesia saat ini sedang berada di masa kebangkitan, sehingga game Garuda Eleven Metaleague juga berpotensi untuk bersaing dan membuktikan diri bahwa pengembang game Indonesia mampu bersaing di tingkat global.
Berikan Komentar