Review Film Sound of Freedom, Harapan Bagi Korban Pedofilia

Review film Sound of Freedom

Jakarta, GayaTekno.id – Di tengah gempuran film aksi dan horor yang merajai bioskop tanah air, sutradara Alejandro Monteverde menawarkan tontonan berbeda melalui film Sound of Freedom.

Film ini bercerita tentang Tim Ballard, seorang agen Homeland Security yang berhenti dari pekerjaannya untuk menyelamatkan anak-anak yang menjadi korban perdagangan seks di Kolombia.

Karena berlatar dari kisah nyata, film bioskop terbaru ini dibintangi oleh aktor berdarah Latin, mulai dari Jim Caviezel, Mira Sorvino, Bill Camp, dan Eduardo Verastegui.

Sebelum memasuki review film Sound of Freedom, secara garis besar karya ini perlu diapresiasi karena berani mengangkat isu penting tentang perdagangan anak dan pedofilia dengan cara yang intens serta mengharukan.

Sinopsis film Sound of Freedom diadaptasi dari kisah nyata yang dialami Tim Ballard, pendiri organisasi anti perdagangan seks bernama Operation Underground Railroad (O.U.R.).

Aktor Jim Caviezel berhasil memerankan Ballard sebagai sosok yang berani, tulus, dan berempati kepada anak-anak yang menjadi korban.

Film ini juga menampilkan akting yang baik dari para pemeran pendukung, terutama Mira Sorvino yang berperan sebagai istri Ballard.

Menariknya, meski tidak menampilkan adegan kekerasan seksual terhadap anak-anak yang terlalu eksplisit, tetapi alur cerita cepat yang padat tetap mampu membuat penonton merasakan ketegangan dan kesedihan setiap melihat anak-anak yang berada dalam bahaya.

Film ini juga memiliki pace atau alur yang cukup cepat, terutama pada bagian awal dan akhir film, sehingga membuat penonton tidak merasa bosan.

Sound of Freedom juga memiliki pesan yang kuat tentang pentingnya melindungi anak-anak dari kejahatan seksual dan memberikan harapan bagi mereka yang selamat.

Namun, film ini juga memiliki beberapa kekurangan, seperti karakter antagonis yang terlalu datar dan tidak memiliki latar belakang yang jelas, dialog yang terkadang terlalu klise dan melodramatis, serta beberapa adegan yang terlihat kurang realistis dan dipaksakan.

Apalagi, film ini juga terlalu fokus pada sisi heroik Ballard dan kurang memberikan ruang bagi karakter lain untuk berkembang.

Namun secara keseluruhan, Sound of Freedom adalah film yang layak ditonton bagi kamu yang tertarik dengan isu sosial dan kemanusiaan.

Film ini memberikan gambaran tentang betapa mengerikannya perdagangan anak dan pedofilia di dunia ini, serta menginspirasi kita untuk berbuat sesuatu untuk menghentikannya.

Tapi di sisi lain, Sound of Freedom juga memberikan penghargaan bagi para pahlawan yang berjuang untuk menyelamatkan anak-anak dari cengkeraman kejahatan.

(Rais Rahardi)

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life