Tips Memilih Kasur dengan Tepat

Ukuran kasur super king bed

Jakarta, Gayatekno.id – Tidur yang berkualitas sangat bermanfaat untuk kesehatan. Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan memilih kasur yang nyaman.

Selain perlu paham mengenai jenis-jenis kasur (pegas, memory foam, busa, latex), kamu juga harus mengetahui ukuran kasur agar dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan.

Setelah mengetahui jenis dan ukuran kasur, lalu bagaimana cara memilih kasur yang nyaman? Berikut ini terdapat beberapa tips memilih kasur dengan tepat.

Pastikan kasur terasa nyaman

Ketika berbicara tentang kasur tentu hal utama yang perlu diperhatikan adalah kenyamanan, apa pun jenis kasurnya (latex, memory foam, busa).

Pastikan kasur yang kamu gunakan dapat menopang tubuh secara maksimal. Oleh karena itu, kamu perlu mencoba kasur sebelum membelinya.

Sesuaikan ukuran kasur dengan kamar

Sebelum membeli kasur, kamu sebaiknya mengukur luas kamar terlebih dahulu. Jangan sampai, kamu membeli ukuran tempat tidur untuk kasur king namun luas kamar tidak memadai sehingga membuat ruangan terasa sempit.

Maka dari itu, pastikan kamu tetap memiliki area kosong yang cukup untuk menempatkan perabot penting lainnya dan ruang untuk bersiap di pagi hari.

Pilih jenis kasur sesuai kebutuhan

Ada banyak pilihan jenis kasur yang dapat kamu temukan, seperti kasur busa, kasur pegas, kasur memory foam, kasur lateks, dan kasur kapuk.

Setiap jenis kasur tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing sehingga kamu perlu memilih sesuai kebutuhan tubuh kamu sendiri.

Misalnya jika kamu memiliki masalah pada tulang punggung, kamu dapat memilih kasur memory foam karena kasur ini dapat mengikuti bentuk tubuh penggunanya.

Atau jika kamu sering merasa gerah ketika malam, kamu dapat memilih kasur lateks yang memiliki sirkulasi udara yang baik sehingga kasur terasa lebih sejuk.

Feby Vebriani
Beberapa orang itu seperti mendung. Ketika mereka menghilang, suasana jadi lebih cerah.