10 Rekomendasi Laptop Rp 3 Jutaan Terbaik

Acer Aspire 3 A314-41 A9-9420

GayaTekno.id – Harga laptop saat ini cenderung mengalami kenaikan menyusul spesifikasinya yang makin mumpuni.

Tapi ternyata, beberapa merek unggulan masih menawarkan pilihan laptop 3 jutaan terbaik di pasaran. Berikut ini rekomendasi laptop 3 jutaan terbaik dengan spesifikasi yang cukup mempuni untuk digunakan dalam berbagai macam kebutuhan sehari-hari.

Alldocube KBook Lite

Alldocube KBook Lite – Rp 3.699.000

  • Rilis: 2020
  • Layar: IPS 13,5 inci FHD+ (3000 x 2000)
  • Processor: Intel® Celeron® N3350
  • Graphic Card : Intel® HD Graphics 500
  • RAM: 4 GB DDR3
  • Storage (SDD): 128 GB SSD
  • Konektivitas: WiFi 802.11ac/a/b/g/n, Bluetooth 4.0
  • Port : 2 x USB 3.0 Type-A, 1 x USB Type-C, HDMI
  • Baterai: 5000 mAh

Spesifikasi Alldocube KBook Lite terbilang mumpuni di pasaran laptop 3 jutaan. Panel layar yang digunakan adalah IPS dengan resolusi tinggi. Secara keseluruhan, layar Alldocube KBook Lite mampu menawarkan pengalaman visual yang lebih imersif.

Dengan baterai 5000 mAh, Alldocube KBook Lite diklaim dapat bertahan hingga 6 jam untuk pemutaran video offline.

Dari segi performa, Alldocube KBook Lite mengandalkan prosesor yang lumayan kencang dengan dukungan RAM 4 GB dan penyimpanan SSD untuk kecepatan boot yang cepat dan pengalaman pengoperasian yang lebih lancar.

Alldocube KBook Lite adalah laptop brand anti-mainstream dengan layar 13.5 inci yang ditenagai oleh prosesor Intel M3-6Y30, memiliki 8GB RAM, hingga 512GB SSD, dan dilengkapi port USB 3.0 dan USB Type-C. spesifikasi internalnya lebih tinggi ketimbang laptop lain di kisaran harga serupa, namun kekurangannya tentu saja dengan brand anti-mainstream akan sulit untuk mencari service center kalau laptopnya rusak.

Zyrex Sky 360 Mini

Zyrex Sky 360 Mini – Rp 3.500.000

  • Rilis: 2020
  • Layar: 11.6″ Resolusi 1920 x 1080 IPS
  • Processor: Intel® Celeron® N3350
  • Graphic Card (Graphics): Integrated
  • RAM: 4 GB DDR4
  • Storage (SDD): 128 GB SSD
  • Konektivitas: WiFi 802.11b/g/n + BT4.0
  • Port : 1 USB 2.0, 1 USB 3.0, Mini HDM, card slot

Laptop tiga jutaan brand lokal ini hadir dengan teknologi layar sentuh dan flip 360 derajat. Hal ini membuatnya memiliki jangkauan pemakaian yang lebih luas dibanding kebanyakan laptop.

Performa yang ditawarkan spesifikasi Zyrex Sky 360 Mini juga cukup kencang berkat dukungan prosesor berkecepatan hingga 2,4 GHz yang disandingkan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan berteknologi SSD yang berkinerja tinggi.

Zyrex kali ini muncul dengan laptop hybrid alias 2-in-1 yang bias dilipat seperti tablet. Dipersenjatai oleh prosesor Intel Celeron N series, tepatnya Intel Celeron dual-core N4000 Gemini Lake, Zyrex Sky 360 ini jelas tak menawarkan sistem pendingin aktif hingga mampu menekan ketebalan unit hanya 16 mm (titik tertebal).

Keuntungan lainnya adalah perangkat ini dibekali RAM DDR4 4 GB, eMMC 64 GB (primary storage) hingga Wireless module Intel dual-band AC-3165.

Untungnya, SSD m.2 SATA 128 GB -nya diberikan slot khusus untuk kemudahan upgrade. Selanjutnya, yang menarik dari laptop ini adalah kemampuannya bertransformasi menjadi mode tablet dengan LCD layar sentuh yang sangat berguna bagi environment kerja.

Lenovo IdeaPad Slim

Lenovo IdeaPad Slim 1 – Rp 3.820.000

  • Rilis: 2020
  • Layar: 14″ HD TN 220nits Anti-glare
  • Processor: AMD A4-9120e (2C / 2T, 1.5 / 2.2GHz)
  • Graphic Card (Graphics): Integrated AMD Radeon R3 Graphics
  • RAM: 4 GB DDR4
  • Storage : 256 GB SSD
  • Konektivitas: WiFi, Bluetooth
  • Port (audio): 2 x USB 3.1 Gen 1, MicroSD card, HDMI 1.4, AC power adapter jack, audio jack
  • Baterai: Integrated 35Wh

Baterai Lenovo IdeaPad Slim 1 diklaim mampu bertahan hingga 8 jam dalam sekali pengisian penuh, sehingga cocok bagi para pelajar maupun pekerja yang sesekali harus meninggalkan ruangan.

Tak hanya itu, Lenovo juga membekalinya dengan teknologi audio yang mumpuni untuk pengalaman multimedia yang menyenangkan.

Secara umum, spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1 hadir dengan beberapa parameter andalan. Salah satunya adalah penyimpanan bawaan yang sudah menggunakan teknologi SSD, sehingga dalam praktiknya menawarkan kinerja yang cepat.

Notebook tertipis dari Lenovo ini mengandalkan layar berukuran 14 inci, yang menggunakan teknologi panel TN (Twisted Newmatic) LCD LED backlight, dengan resolusi 1366 x 768 piksel yang didukung kemampuan anti-glare.

Layar notebook murah ini diklaim mampu menghasilkan kecerahan hingga 220 nits. ditenagai oleh prosesor AMD APU A4-9120E yang merupakan APU generasi ketujuh Stoney Ridge yang mengusung dual-core berarsitektur Excavator yang berlari dengan kecepatan 2,3GHz dengan Turbo maksimal 2,6GHz.

Tak hanya itu, Ideapad Slim 1 14AST ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 4GB jenis DDR4 dengan kecepatan 1866MHz. Cocok digunakan untuk keperluan kuliah maupun untuk keperluan pekerjaan kantor.

HP 14s-CF1046TU N4205U

HP 14s-CF1046TU N4205U – Rp 3.862.000

  • Rilis: 2020
  • Layar: 14.0-inch HD (1366 x 768)
  • Processor: Intel Celeron 4205U dual-core 1,8GHz
  • Graphic Card (Graphics): Intel UHD Graphics 610
  • RAM: 4 GB DDR4
  • Storage (SSD): 1 TB 5400rpm SATA
  • Konektivitas: WiFi, Bluetooth
  • Port : LAN, Port USB 3.1 Gen1, Port USB 3.1 Gen1 Type-C, Port HDMI, card reader
  • Baterai: 3-cell (45 WHr) Li-ion

HP 14s-CF1046TU N4205U memungkinkan penggunanya untuk menambah kapasitas RAM serta menambahkan media penyimpanan SSD yang berkinerja lebih baik dari HDD bawaannya.

Sementara itu, HP juga melengkapinya dengan pengeras suara ganda untuk pengalaman hiburan yang seru.

HP 14s-CF1051TU merupakan seri laptop terjangkau dari HP dengan kinerja yang terbilang cukup kencang.

Laptop ini menggunakan prosesor Intel Celeron 4205U, prosesor berbasis Whiskey Lake dengan kapasitas RAM sebesar 4 GB DDR4-2133 yang mendukung konfigurasi dual channel karena tersedia dua slot SODIMM pada laptop ini. HP membekali SSD dengan kapasitas masif untuk kelas harganya, 512 GB SSD PCIe NVMe.

Layarnya berukuran 14 inci dengan resolusi HD danmenggunakan panel SVA. Keyboardnya yang memiliki backlit dengan dua tingkat kecerahan membuat laptop ini tidak terasa seperti laptop murahan.

Asus A409MA-BV111T N4000

Asus A409MA-BV111T N4000 – Rp 3.745.000

  • Rilis: Desember 2020
  • Layar: 14.0-inch HD (1366 x 768)
  • Processor: ntel Celeron N4000
  • Graphic Card: Intel® UHD Graphics 600
  • RAM: Intel® UHD Graphics 600
  • Storage : 1 TB HDD
  • Konektivitas: Integrated 802.11 ac, Bluetooth® 4.1
  • Port : Port USB 3.1 Gen 1, Port USB 3.1 Gen 1 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI, card reader, combo audio jack
  • Baterai: 2 Cell 32WHr

Performa yang ditawarkan laptop 3 jutaan terbaru ini cukup bersaing dengan produk-produk lain yang ada di daftar ini.

Dapur pacunya mengandalkan prosesor yang mampu berlari hingga kecepatan 2,6 GHz. Asus A409MA-BV111T N4000 juga dilengkapi dengan speaker stereo ganda dan audio dari SonicMaster, sehingga membuatnya cocok dijadikan media hiburan yang berkualitas.

Spesifikasi Asus A409MA BV111T lainnya, laptop ini tampil dengan konsep desain ala Vivobook Ultra yang menawan dengan layar berbezel tipis dan ditandemkan dengan dimensi yang sangat ringkas.

Notebook ini dibalut dengan casing berbahan polikarbonat yang tersedia dalam dua varian warna, yakni Transparent Silver dan Slate Grey.

Soal performa, Asus A409MA BV111T. Ditenagai oleh prosesor Intel Celeron N4000 generasi Gemini Lake yang ditandemkan dengan RAM sebesar 4GB dan media penyimpanan berupa hard disk berkapasitas besar di kelasnya.

Lenovo V145 A9 9425

Lenovo V145 A9 9425 – Rp 3.360.000

  • Rilis: Desember 2020
  • Layar: 14.0-inch HD (1366 x 768) Anti-Glare LED-Backlit Non-touch Display
  • Processor: AMD APU A9-9425 dual-core 3.1GHz
  • Graphic Card (Graphics): AMD Radeon R5
  • RAM: 4 GB DDR4
  • HDD: 1 TB HDD SATA, 5400 rpm
    Optical Drive: DVD-RW
  • Konektivitas: WiFi + Bluetooth
  • Port : LAN, USB 3.0, HDMI, card reader, dan combo audio
  • Baterai: 2 Cell 30WHr

Lenovo V145 A9 9425 bisa menjadi pilihan yang bagus di kelas harga tiga jutaan. Kinerja prosesor AMD yang dipakai laptop ini dapat diandalkan untuk komputasi harian, sehingga cocok diguakan oleh pelajar maupun pekerja di bidang online.

Performa yang ditawarkan oleh laptop Lenovo ini terbilang memadai dengan prosesor AMD A9-9425 atau AMD A6-9225 yang dapat dipilih sesuai kebutuhan.

Mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel yang didukung kemampuan anti-glare.

Laptop murah Rp 3 jutaan ini sangat ideal untuk bisnis dan UMKM ataupun untuk perkuliahan.

 Dell Inspiron 3480 – N4205U

Dell Inspiron 3480 – N4205U 3.716.000

  • Rilis: 2020
  • Layar: 14.0-inch HD (1366 x 768) Anti-Glare LED-Backlit Non-touch Display
  • Processor: Intel® Celeron® Processor 4205U (1.80 GHz. 2M Cache)
  • Graphic Card: Intel HD graphics 610
  • RAM: 4 GB DDR4
  • HDD: 500 GB HDD SATA, 5400 rpm
  • Keyboard: Wireless 02.11ac 1×1 WiFi and Bluetooth
  • Port: 1 x SD Card Reader, 1 x USB 2.0 , 1 x HDMI, 2 x USB 3.1, 1x RJ45, 1 x Audio Jack
  • Baterai: 42 WHr, 3-Cell

Laptop murah 3 jutaan ini menawarkan performa yang lumayan bertenaga, cocok untuk pekerjaan mengolah dokumen, menonton video pembelajaran offline, hingga berselancar di dunia maya.

Fitur Dell Inspiron 3480 – N4205U memiliki layar anti silau serta dukungan dua audio yang mumpuni yang disetel dengan Waves MaxxAudio Pro. Dengan demikian, menonton film maupun video pembelajaran jadi terasa lebih nyaman.

Performa laptop ini cukup mumpuni dan tahan lama. menggunakan AMD A9 sebagai prosesor, 4GB untuk RAM, penyimpanan 500GB HDD, dan kartu grafik AMD Radeon R5.

Perangkat ini juga sudah dilengkapi webcam yang tentunya sangat penting untuk zoom meeting di masa sekarang yang semuanya work from home.

Lenovo S145

Lenovo S145 (Intel 4205U, 4 GB, 256 GB SSD) – Rp 3.750.000

  • Rilis: Mei 2020
  • Layar: TFT LCD, 1.366 x 768 piksel
  • Processor: Intel Celeron 4205U dual-core 1,8GHz
  • OS : Windows 10 Home
  • Graphics: Intel UHD Graphics 610
  • RAM: 4 GB DDR4 upgradable to 12GB
  • SSD: 256 GB
  • Camera: VGA
  • Audio: 2 x 1.5 W speakers with Dolby Audio
  • Baterai: 3-Cell, 35WHr
  • Warna: Onyx Black Glossy, Onyx Black Texture, dan Platinum Grey Glossy.

Lenovo S145 menggunakan anti-glare. Dengan bezel layar yang tipis, dimensi laptop ini terbilang lebih ringkas dari kebanyakan laptop murah lainnya.

Laptop dengan RAM 4GB di bawah 3 Juta yang satu ini cocok banget dipake untuk keperluan kuliah maupun untuk keperluan pekerjaan kantor.

Lenovo S145 dibekali layar antiglare 14 inci dalam HD yang menawarkan prosesor Intel Celeron Gen ke-8, dilengkapi dengan speaker Dolby Audio, dan Windows 10 Home OS.

Selain itu, RAM 4GB dan juga prosesor Intel Dual Core yang ditanamkan di laptop besutan Lenovo ini tergolong cukup baik untuk laptop entry level seperti ini.

Lenovo IdeaPad 130 (AMD A4, 4 GB) – Rp 3.249.000

  • Rilis:2019
  • Layar: 14,0 inci, 1.366 x 768 piksel
  • Processor: AMD A4-9125 Processor (2.30 – 2.60 GHz, 1 MB Cache)
  • OS : Windows 10 Home
  • Graphics: AMD Radeon R3 Graphics
  • RAM: 4 GB DDR4
  • HDD: 500 GB
  • Optical Drive Type: DVD-RW
  • Konektivitas: LAN, WiFi, Port USB 3.0, port USB 2.0, Port HDMI, dan card reader
  • Camera: 0.3MP with Microphone
  • Audio: 2 x 1.5 W speakers with Dolby Audio
  • Baterai: 2-Cell 30WHr

Laptop murah ini memiliki anti-glare. Spesifikasi Lenovo IdeaPad 130 dibekali RAM 4GB DDR4 dan dapat di-upgrade hingga 8GB. Performa grafis laptop ini cukup memadai untuk grafis standar atau game ringan dengan menggunakan VGA AMD Radeon R3.

Laptop ini memiliki desain yang sederhana serta bodi yang ringan dengan spesifikasi yang disesuaikan untuk pasarnya.

HP 14S DK0073AU

HP 14S DK0073AU (AMD A4) – Rp 3.390.000

  • Rilis: 2019
  • Layar: TFT LCD dengan HD BrightView WLED backlight 14 inch, 1.366 x
  • Processor: AMD A4-9125 Dual-Core (2.3 GHz base frequency, up to 2.6 GHz burst frequency, 1 MB cache)
  • OS : Windows 10 Home
  • Graphics: AMD Radeon R3 Graphics
  • RAM: 4 GB DDR4 upgradable
  • HDD: 1 TB
  • Camera: HP TrueVision HD Camera with integrated digital microphone
  • Audio: Dual Speaker
  • Baterai: 3-cell 41 WHr Li-ion prismatic

Laptop ini sudah mengusung layar dengan bezel tipis atau yang disebut Hewlett Packard dengan sebutan microEdge.

Desain bezel tipis membuat dimensi laptop secara keseluruhan lebih slim. Performa grafis laptop ini cukup memadai untuk grafis standar atau game ringan dengan VGA AMD Radeon R5.

Konektivitas HP 14s-DK0073AU juga cukup lengkap dengan dukungan WiFi, Bluetooth, Port USB 3.1 Gen1, Port USB 3.1 Gen1 Type-C, port HDMI, port LAN, dan card reader. Sayangnya, laptop andalan Helwett Packard tidak dibekali dengan DVD-RW drive.

Soal dapur pacu, raksasa teknologi asal Amerika Serikat membenamkan prosesor Dual core pada HP 14s-dk0073AU Silver.

Teknologi terbaru dari pengembangan arsitektur prosesor yang menanamkan dua core dalam 1 CPU atau bahasa umumnya menanamkan 2 mesin ke dalam satu chip CPU.

Kelebihannya adalah memiliki harga yang terjangkaudan dan memiliki kinerja cukup lumayan tetapi masih di bawah performa core 2 duo juga mudah untuk di overclock.

RAM berukuran 4 Gb yang disematkan pada HP 14s-dk0073AU Silver merupakan salah satu kapasitas RAM yang lebih dari cukup untuk sebuah laptop yang digunakan untuk komputasi ringan/ pribadi.

Kapasitas RAMnya yang terbilang cukup besar, membuat kemampuan multitasking dan juga pengoperasian dari aplikasi menjadi sangat baik dan cukup cepat. siap untuk digunakan untuk berbagai keperluan pekerjaan sehari-hari kalian.

Acer Aspire 3 A314-41 A9-9420

Acer Aspire 3 A314-41 A9-9420 – Rp 3.675.000

  • Rilis: 2019
  • Layar: 14″ HD 1366 x 768 resolution, high-brightness Acer CineCrystal™ LEDbacklit
  • Processor: AMD A-Series dual-core processor A9-9420
  • Graphic Card: AMD RadeonTM R5 Graphic
  • RAM: 4 GB DDR4
  • Storage : 1 TB HDD
  • Optical Drive: DVD-RW
    Konektivitas: WiFi 802.11ac/a/b/g/n + Bluetooth 4.2
  • Port: 3 x USB 3.0, 1 x HDMI, 1 x RJ-45, 1 x jack audio 3.5mm,1 x card reader
  • Baterai: 2 Cell Li-ion 4319 mAh

Bagi yang mengharapkan koneksi internet yang super cepat, spesifikasi Acer Aspire 3 A314-41 A9-9420 sudah didukung port RJ-45 (LAN) yang mampu menyediakan koneksi internet hingga 1000 Mbps.

Laptop Rp 3 jutaan terbaru ini juga menawarkan desain yang tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan keluarga Aspire 3 lainnya dengan balutan casing polikarbonat berwarna hitam yang cukup solid.

Selain itu, laptop Acer murah ini dibekali dengan media penyimpanan berupa SSD dan menjadi salah satu keunggulannya. Soal performa, laptop andalan Acer ini cukup memadai dengan dukungan prosesor AMD A9-9420E generasi Stoney Ridge.

Tak lupa, Acer Aspire 3 A314-41 A9-9420 memiliki antena kuat untuk Wireless 802.11ac, dan juga bisa melindungi mata pengguna dari cahaya biru dengan bantuan teknologi BlueLightShield.

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life