Jakarta, GayaTekno.id – Di tengah gaya hidup digital yang serba cepat, generasi muda butuh smartphone yang tak hanya andal multitasking, tapi juga mendukung kreativitas dan hiburan tanpa kompromi.
Menjawab kebutuhan ini, Samsung menghadirkan Galaxy A36 5G, smartphone terbaru dari jajaran Galaxy A Series yang menggabungkan performa tinggi, desain stylish, dan fitur canggih untuk memaksimalkan aktivitas harianmu, mulai dari gaming, streaming, hingga produksi konten.
“Disertai kamera dengan fitur Awesome Intelligence, kami ingin memastikan para anak muda dapat menikmati pengalaman gaming tanpa lag, membuat konten berkualitas tinggi, juga menikmati hiburan dengan pengalaman visual serta audio terbaik,” ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia dalam keterangan tertulisnya pada Kamis (6/3/2025).
Sedikit membahas teknis, spesifikasi Samsung Galaxy A36 5G dibekali prosesor Qualcomm Snapdragon 6 Gen 3 terbaru yang dioptimalkan untuk kinerja multitasking dan gaming berat.
Ditemani varian RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal 256GB, smartphone terbaru Samsung ini siap menjalankan game seperti Genshin Impact atau Mobile Legends tanpa lag.
Sementara itu, layar 6,7 inci Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz juga membuat gerakan di layar terasa lebih halus dan responsif, cocok untuk sesi gaming marathon atau scrolling konten sosial media.
Soal daya tahan, perusahaan teknologi asal Korea Selatan itu menyematkan baterai 5.000 mAh untuk jaminan tahan seharian, dan dengan dukungan fast charging 45W, pengguna bisa mengisi daya hingga 66% dalam 30 menit.
Jadi, saat baterai lowbat di tengah nongkrong atau kerja kelompok, cukup colokkan charger dan dalam sekejap, kamu siap lanjut aktivitas.
Untuk hiburan, fitur Samsung Galaxy A36 5G dilengkapi kamera belakang dengan konfigurasi 50MP + 8MP + 5MP dan kamera depan 12MP didukung teknologi Video HDR dan Nightography untuk hasil foto/video jernih bahkan di kondisi minim cahaya. Saat golden hour atau malam hari, detail wajah dan latar tetap tajam tanpa noise.
Sedangkan fitur Awesome Intelligence-nya juga bikin hidup lebih praktis, karena membawa:
Circle to Search with Google
Lingkari teks atau objek di layar untuk langsung mencari info atau menerjemahkan bahasa asing. Kamu tidak perlu repot screenshot.
Object Eraser
Hapus orang atau objek yang mengganggu di foto dengan sekali sentuh.
Custom Color Filters
Bikin preset warna unikmu sendiri untuk feed Instagram yang konsisten dan aesthetic.
Soal tampilan, Galaxy A36 5G hadir dengan desain lebih tipis (7,4mm) dan ringan (195 gram), sehingga cocok untuk digenggam seharian.
Bagian kamera belakangnya diperbarui dengan housing eksklusif yang memberi kesan premium. Pilihan warnanya pun menggoda, yaitu Awesome Lavender (ungu pastel), Awesome Black, Awesome White, dan Awesome Lime(hijau segar).
Dengan segala kemampuan tersebut, harga Samsung Galaxy A36 5G di Indonesia dibanderol senilai Rp 5,199 juta (RAM/ROM 8/128GB); Rp 5,699 juta (8/256GB); dan Rp 6,199 juta (12/256GB).
Namun jika pelanggan membelinya melalui promo eksklusif dari 2–26 Maret 2025 via Samsung Reservation+ dengan deposit Rp 100 ribu, pelanggan berhak mendapatkan untuk potongan harga senilai Rp 300 ribu saat pembelian.
Berikan Komentar