Stir Bermasalah, 1,7 Juta Mobil Honda Ditarik

Honda civic Type-R

Jakarta, GayaTekno.id – Honda telah menarik kembali hampir 1,7 juta unit kendaraan mereka karena kerusakan pada sistem kemudi yang dinilai dapat mengakibatkan kesulitan dalam mengendalikan kendaraan.

Unit yang ditarik pun mencakup kendaraan yang sudah sampai di tangan konsumen, dealer, hingga beberapa mobil Honda model baru yang akan keluar pada tahun depan.

Hasil investigasi Badan Keselamatan Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA) menyebutkan bahwa penyebab penarikan kembali jutaan mobil Honda ini bermuara dari perakitan dan penempatan roda kemudi alias stir.

Rakitan tersebut mungkin diproduksi secara tidak benar, yang menyebabkan gesekan internal antar-komponen yang berlebih, sehingga dapat menyebabkan kesulitan dalam mengemudi.

Total 1.693.199 kendaraan terkena dampak, meliputi merek Honda dan Acura . Sebagian besar berasal dari mobil berukuran kecil. Hal ini masuk akal karena semakin sempit ruang kemudi, kian sulit juga dalam mengatur posisi stir.

Berikut ini daftar mobil Honda yang kena recall lantaran bermasalah dengan sistem kemudi, sebagaimana dikutip dari situs resmi NHTSA pada Jumat (11/10/2024).

  • Honda Acura Integra 2023-2025
  • Honda Acura Integra Type-S 2023-2025
  • Honda Civic (sedan) 2022-2025
  • Honda Civic (hatchback) 2022-2025
  • Honda Civic Hybrid (hatchback) 2025
  • Honda Civic Hybrid (sedan) 2025
  • Honda Civic Type-R 2023-2025
  • Honda CR-V 2023-2025
  • Honda CR-V Electric 2025
  • Honda CR-V Hybrid 2023-2025
  • Honda HR-V 2023-2025

Sekadar informasi, Honda menerima keluhan pertamanya tentang masalah ini pada bulan September 2021. Sejak saat itu, Honda telah menerima 10.328 klaim garansi terkait sistem kemudi.

Selanjutnya, NHTSA menerima 13 laporan kecelakaan yang terkait dengan kesalahan kemudi, termasuk 11 pengemudi yang mengatakan bahwa mereka tidak dapat mengendalikan kendaraan tepat waktu sebelum meninggalkan jalan. Untungnya, tidak ada cedera atau kematian yang dilaporkan terkait dengan masalah tersebut.

Sebagai solusi, Honda berjanji secepat mungkin akan memperbarui sistem kemudi pada kendaraan yang bermasalah. Kabar baiknya, perusahaan otomotif asal Jepang itu tidak membebankan sepersen pun biaya penggantian komponen kepada pelanggannya, alias gratis.

Acid Rahman
Cuek adalah karakter, tapi nyuekin itu pilihan