Smartfren Hadirkan eSIM Untuk iPhone SE Terbaru

GayaTekno.id – Smartfren mengumumkan ketersediaan kartu SIM elektronik (eSIM) untuk iPhone SE terbaru. eSIM Smartfren ini bisa dipakai mengubah iPhone tipe tersebut menjadi smartphone Dual SIM.

eSIM iPhone SE terbaru ini sudah bisa didapatkan konsumen di Galeri Smartfren, gerai Erafone, iBox, Eraspace, Tokopedia, Shopee, Blibli, dan Bukalapak. Harga eSIM Smartfren ini sendiri dibanderol Rp180.000, sudah termasuk total kuota 90GB dan masa aktif 360 hari.

Untuk cara menggunakan eSIM Smartfren, konsumen tidak perlu memasukkan kartu SIM fisik karena mereka tinggal scan QR Code saja. Setelah aktivasi, konsumen sudah bisa menikmati layanan internet 100% 4G dari Smartfren.

Selain mendapatkan kuota yang besar dan masa aktif yang panjang, pelanggan juga bisa melakukan panggilan telepon gratis berkualitas HD ke sesama pelanggan Smartfren, atau 30 menit gratis ke nomor lainnya.

“Smartfren adalah operator pertama di Indonesia yang menyediakan teknologi eSIM, yang kini bisa juga digunakan di iPhone SE terbaru. Teknologi ini memudahkan pelanggan memasang nomor telepon di smartphone barunya, ataupun ketika ingin memindahkan nomor ke smartphone lain yang juga mendukung eSIM. Semua itu bisa dilakukan tanpa kartu fisik sama sekali,” terang Sukaca Purwokardjono, Deputy CEO Mobility Smartfren melalu keterangan tertulisnya, Selasa (13/10/2020).

Selain iPhone SE, eSIM Smartfren sebenarnya juga kompatibel dengan smartphone Apple lainnya, termasuk iPhone XR, iPhone XS, iPhone XS Max, iPhone 11 Pro, iPhone 11 Pro Max.

Khusus pembelian iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max di gerai Erafone dan iBox selama periode 2 Oktober 2020 – 15 November 2020, pelanggan dapat membeli eSIM Smartfren dengan harga khusus Rp 99.000.

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life