Tips Menghilangkan Jamur Pada Pakaian dengan Mesin Cuci

Tips Menghilangkan Jamur Pada Pakaian dengan Mesin Cuci

Jakarta, GayaTekno.id – Pakaian yang bersih menjadi kebutuhan utama sehari-hari, apalagi dengan adanya mobilitas kegiatan yang cukup tinggi membuat pakaian lebih cepat kotor.

Ditambah kurangnya paparan sinar matahari seringkali membuat pakaian yang dijemur susah kering dan tumbuhnya jamur. Hal ini tentu menimbulkan bau apek dan noda pada pakaian.

Jamur pada pakaian bisa membuat pemakainya mengalami gangguan kesehatan. Gejala yang ditimbulkan bisa berupa reaksi alergi serta gangguan pernapasan seperti; bersin-bersin, hidung berair, atau reaksi alergi seperti; kulit gatal atau ruam.

Noda jamur maupun bau apek pada pakaian umumnya ditimbulkan karena kelembapan udara, misalnya lemari pakaian yang tertutup rapat, keranjang cucian pakaian kotor yang ditaruh terlalu lama, atau pakaian basah yang tidak langsung dicuci.

Untuk itu, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan jamur dengan menggunakan mesin cuci. Berikut ini tips menghilangkan jamur pada pakaian dengan mesin cuci.

  1. Masukkan detergen ke dalam mesin cuci.
  2. Gunakan air panas yang bersuhu di atas 60o C. Jamur akan mati dalam suhu tersebut.
  3. Setelah air penuh, tambahkan salah satu bahan pembasmi jamur pilihan anda seperti cuka putih, lemon, atau soda kue. Kemudian rendam pakaian selama kurang lebih 20 menit. Khusus mesin cuci AQUA Elektronik bukaan atas QW-1170HT, QW-1370HT, QW-1570HT, QW-2070HT memiliki fitur Soak Wash yang berguna untuk merendam pakaian dengan noda yang membandel.
  4. Bilas pakaian sebanyak dua kali.
  5. Keringkan pakaian setelah dibilas. Melalui lubang Air Dry yang ada pada mesin cuci AQUA HT Series dapat memaksimalkan sirkulasi udara pada tabung pengering sehingga proses pengeringan lebih maksimal dan mencegah berkembangnya bakteri dan kuman pada pakaian.
  6. Jemur pakaian di bawah sinar matahari yang terik.
  7. Jika aroma jamur di pakaian masih ada setelah dicuci, rendam pakaian dengan cuka putih atau soda kue selama 20 menit, lalu cuci kembali. Setelah itu, baru pakaian dapat dijemur.

“Ini merupakan inovasi terbaru dari AQUA Elektronik untuk keluarga Indonesia. Mesin cuci twin tub ini juga memiliki fitur andalan yaitu Anti Bacteria Pulsator, menggunakan pulsator dengan bahan yang dilapisi material anti-bakteri yang secara efektif akan mencegah pertumbuhan bakteri, kuman dan jamur sampai dengan 99.99%. Tentunya mesin cuci yang bersih akan menghasilkan cucian yang lebih bersih maksimal” jelas Kenji Sadayuki, President Director AQUA Japan Indonesia.

Selain itu, mesin cuci Twin Tub ini hadir dengan pilihan kapasitas yang besar yaitu 11 kg, 13 kg, 15 kg, dan 20 kg sehingga dapat mempercepat proses pencucian.

Dari sisi tampilan, mesin cuci HT Series ini juga memiliki Premium Look, seperti Transparant Top LidChrome Knob, Chrome Air Dry Ring, dan Crystal Control Panel, yang berbeda dengan mesin cuci brand lainnya

Sementara itu, Stainless Steel Spin Tub menjamin mesin cuci lebih kokoh dan awet juga bebas kuman dan bakteri karena menggunakan material yang dapat mencegah kelangsungan hidup bakteri berbahaya yang dapat menimbulkan kontaminasi pada tabung pencucian, memastikan tabung cuci tahan lama dan mesin cuci menjadi bersih serta higienis.

Meiriano Ullman, Head of Product Planning Department AQUA Electronic Indonesia menambahkan bahwa pihaknya akan selalu mengutamakan kualitas terbaik di setiap produknya.

Menggunakan motor spesial dan tabung dari bahan stainless steel akan membuat proses pencucian lebih stabil dan tidak berisik.

“Kemudian kami juga paham permsalahan konsumen oleh karenanya kami memiliki Rat Guard Baseplate yang memiliki pelindung tikus yang akan mencegah kabel rusak karena gigitan tikus. Tentunya ini akan membantu konsumen dalam penggunaan mesin cuci yang tidak hanya awet namun juga menghasilkan cucian yang bersih maksimal dan bebas kuman,” pungkasnya.

Feby Vebriani
Beberapa orang itu seperti mendung. Ketika mereka menghilang, suasana jadi lebih cerah.