GayaTekno.id – Telkomsel memberikan kejutan di akhir bulan Februari dengan menggelar promo Surprise Deal yang berlangsung pada 22-23 Februari 2021.
Melalui promo Surprise Deal, pelanggan Telkomsel di seluruh Indonesia berkesempatan untuk mendapatkan bonus internet unlimited, namun dengan harga yang lebih murah.
Misalnya saja, harga paket internet Telkomsel 80GB menjadi Rp 150 ribu dan 110GB seharga Rp 200 ribu, dengan catatan pemakaian wajar alias Fair Usage Policy (FUP) dengan masa aktif 30 hari.
Atau jika tidak ingin ada batasan alias unlimited sebenarnya, pelanggan Telkomsel bisa memilih paket Unlimited Non FUP yang dibanderol Rp 450 ribu saja, juga dengan masa pemakaian selama 30 hari.
Seluruh kuota bisa dipakai untuk browsing, chating, media sosial, game, hingga nonton streaming sepuasnya selama sebulan penuh. Gokil, kan?
Untuk mendapatkan promo Telkomsel terbaru ini, kamu hanya perlu bertransaksi pada hari ini. Bisa melalui aplikasi MyTelkomsel atau tombol dial *363*70#.
Berikan Komentar