Transformasi Digital, AXA Hadirkan Asisten Virtual Emma

Axa Emma

Jakarta, GayaTekno.id – Inovasi baru dihadirkan PT. AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri), PT. AXA Financial Indonesia (AFI), dan PT. Mandiri AXA General Insurance (MAGI) yang berkolaborasi menghadirkan Emma, layanan asuransi berbasis digital dalam satu pintu.

Mengusung tagline Teman Sejati (Teknologi Mudah dan Nyaman untuk Sehat juga Terlindungi), Emma menawarkan layanan asuransi dan kesehatan digital menyeluruh yang dapat diakses nasabah melalui satu pintu.

“Emma menyediakan kemudahan dalam mengelola polis dan layanan kesehatan kepada lebih dari 1 juta nasabah entitas AXA di Indonesia,” kata Country CEO AXA Indonesia Komisaris AXA Mandiri Financial Services, Presiden Komisaris Mandiri AXA General Insurance Julien Steimer dalam konferensi pers virtual pada Kamis (25/11/2021).

Lebih lanjut, Julien menjelaskan bahwa Emma diposisikan sebagai asisten virtual yang peduli akan bisnis proteksi dan kesehatan.

Di sisi lain, Emma juga merupakan wujud nyata dari komitmen AXA Group yang selalu beradaptasi dengan kemajuan zaman, dalam hal ini melakukan transformasi digital pada layanannya.

“AXA senantiasa beradaptasi dengan tren-tren terbaru untuk menghadirkan cara terbaik dalam melayani nasabah. Pandemi ini telah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga risiko kesehatan,” imbuh Julien.

Apalagi, sambung Julien, pandemi telah mengajarkan kepada dunia bahwa layanan berbasis digital memegang peranan penting dalam keseharian masyarakat.

“Emma hadir seiring dengan tren- tren tersebut guna memenuhi kebutuhan nasabah yang selalu berevolusi,” tandas Julien.

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life