Dana Investasi Telkomsel Mitra Inovasi untuk Startup Capai Rp 580 Miliar

Telkomsel mitra inovasi

GayaTekno.id – Sebagai anak usaha Telkomsel yang bergerak di bidang permodalan ventura, Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) terus berkomitmen mengakselerasi perkembangan startup Tanah Air.

Buktinya, TMI menyiapkan dana investasi senilai USD 40 juta atau setara Rp 580 miliar yang akan disalurkan untuk permodalan sejumlah startup lokal.

Sebagai contoh, sudah ada beberapa startup yang ‘disuntik’ TMI yang masih konsisten hingga sekarang, seperti Kredivo, PrivyID, Qlue, Halodoc, Tanihub, Tada, SiCepat, dan Inspigo.

Sementara dari sektor internal, TMI mengalami sejumlah perubahan, termasuk dengan menunjuk Marlin R. Siahaan sebagai Direktur Utama baru TMI.

Berbekal pengalaman lebih dari 21 tahun di industri media, telekomunikasi dan teknologi digital, Marlin bertekad mengukuhkan positioning TMI sebagai mitra startup yang memberikan dukungan dalam bentuk pengembangan dan pemberdayaan solusi masa depan melalui dukungan strategic investment yang akurat dan terukur.

“Mendapatkan kesempatan untuk memimpin TMI merupakan sebuah kehormatan sekaligus kebanggan bagi saya pribadi. Tentunya ada banyak hal yang akan dikembangkan TMI ke depannya, baik dari segi strategi maupun kolaborasi sehingga kami bisa lebih luas dalam membuka peluang tanpa batas bagi startup untuk berkembang,” kata Marlin dalam konferensi virtual pada Kamis (22/7/2021).

Direktur Utama TMI Marlin R. Siahaan

Selama ini, lanjut Marlin, TMI memberikan dukungan bukan dalam bentuk investasi modal semata, melainkan juga memperkuat synergy value melalui pemanfaatan keunggulan aset yang dimiliki Telkomsel serta mengutamakan kolaborasi jangka panjang dengan para pelaku startup dalam menghadirkan solusi terdepan yang memberikan manfaat sosial digital bagi setiap lapisan masyarakat secara lebih luas.

“Nilai tersebut akan selalu dibawa dan menjadi pembeda bagi TMI yang berkomitmen menghadirkan smart digital-preneurship di Indonesia untuk mampu bersaing dalam skala global,” imbuhnya.

Marlin lebih lanjut menambahkan, dari sekiranya sembilan startup yang sudah mendapatkan investasi pre series dan series A/B melalui TMI, hampir seluruhnya merupakan startup lokal hasil karya anak negeri, yang memiliki potensi pengembangan bisnis digital yang menjanjikan di tiap sektornya.

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life