Jumlah Pengguna realme di Indonesia Tembus 15 Juta

Jumlah pengguna realme di Indonesia

Jakarta, GayaTekno.id – Di usianya yang masih muda, realme mengalami pertumbuhan pengguna di dunia, termasuk di Indonesia.

Menurut keterangan resminya, realme mengklaim berhasil mendapatkan 15 juta pengguna yang tersebar di seluruh Indonesia.

Jumlah pengguna realme di Indonesia yang telah menembus 15 juta tentu tidak terlepas dari upaya realme dalam menghadirkan teknologi trendsetting dan desain trendi di setiap produknya. Bahkan dalam setahun terakhir, realme tercatat telah mendapatkan sedikitnya 5 juta pengguna baru di Indonesia.

Untuk merayakan pencapaian tersebut, realme akan meluncurkan realme Pad mini sebagai The Most Powerful Mini Tablet pada tahun 2022 serta smartphone realme narzo 50i Prime dan realme Watch 3 pada 18 Agustus mendatang. Selain itu, realme juga kembali mengadakan acara offline tahunan realme 828 Fan Festival.

Khsusus untuk realme Pad mini, perangkat tersebut sudah ditunggu-tunggu oleh pelanggan setianya di Indonesia sejak pertama kali diumumkan pada akhir tahun 2021.

Di sisi lain, kehadiran realme Pad mini juga sebagai usaha realme untuk memenuhi strategi AIoT 1+5+T yang telah dikumandangkan beberapa waktu lalu.

“Berdasarkan masukan yang diberikan realme Fans secara langsung, tentang produk kategori tablet yang sudah mereka nanti-nantikan, kini kami merealisasikannya dengan meluncurkannya dalam perayaan 15 juta pengguna di Indonesia,” ujar Michonne Wang, Marketing Director realme Indonesia.

“Kami tumbuh bersama mereka dan sebagai bentuk apresiasi, kami ingin mempersembahkan kategori produk baru yang ditunggu-tunggu, tablet realme Pad mini yang powerful dan trendi,” imbuhnya.

Selain itu, realme juga kembali mengadakan realme 828 Fan Festival secara offline yang merupakan acara khusus untuk penggemar setia realme.

“Kedepannya, kami akan terus mengutamakan feedback dari fans terhadap strategi produk kami agar realme bisa bertahan sebagai merek Favoritnya Anak Muda,” tutup Michonne Wang.

Tivan Rahmat
The advance of technology is based on making it fit in so that you don't really even notice it, so it's part of everyday life